Monday, May 28, 2007

Kembali

petang telah datang
tak lagi ramai
kitapun harus berpisah
akhiri cerita hari ini

tubuhmu telah menghilang
tak lagi nampak
akupun membalikkan badan
menyusuri jalan

tapi
aku kembali lagi
ketempat itu
duduk seorang diri

menghayati waktu yang terlewati
menghirup bau yang tertinggal
mengingat setiap kata yang terucap
merasakan hangatnya hati

***d.purnami
Ubud, 26 Mei 2007

No comments: