Anjingpun tak hentinya melolong panjang
Sebuah cerita hidup telah berakhir
Tak ada yang menangisi kematiannya
Hanya anjing yang terus melolong
Hingga buatku terjaga
Seklumit kisah kulewati besamanya
Harusnya tak cukup buatku bersedih hati
Tapi aku masih memikirkannya
Belum tuntas aku menuliskan
Satu kisah sederhana tentang dia
Nenek tua renta yang hidup sendiri
Di sebut gila oleh kebanyakan
Atau malah mereka yang kebanyakan gila
Hingga akhir nafasnya
Aku belum membelanya
Dadong Nyadet,
Dengan cincin jinar
Dan kembang jepun
Aku belum selesai menuliskanmu.
Ubud, 31 Agutus 2007